Analisis Jurnal 1
- Judul : Pengaruh Kompensasi Terhadap Prestasi Kerja Karyawan di Hotel ESG
Pengarang : Eddy Supriyadinata Gorda
Tahun : 1997
- Tema : Kompensasi
- Latar belakang masalah :
Fenomena
Bisnis perhotelan di Bali mengalami perkembangan yang pesat dari tahun ke tahun. Di mana tahun 1985 jumlah hotel di Bali sebanyak 592 buah dengan jumlah kamar sebanyak 10.225 kamar. Peningkatan pesat terjadi pada tahun 1994 dimana jumlah hotel menjadi 1.308 hotel dan jumlah kamar sebanyak 29.007 kamar (Bali tourism statistic, 1994)
Penelitian sebelumnya
Menurut Handoko (1989), untuk meningkatkan prestasi kerja karyawan dapat dicapai melalui pemberian kompensasi kerja yang baik. Kompensasi yang tidak memadai akan menurunkan prestasi kerja karyawan secara drastis.
Motivasi penelitian
Untuk menghadapi persaingan perhotelan maka pengelolaan sumber daya manusia sangat penting, sehingga penulis mulai melakukan penelitian.
- Masalah
Seberapa besar dan bagaimana arah pengaruh kompensasi terhadap prestasi kerja karyawan hotel ESG.
- Tujuan
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh kompensasi terhadap prestasi kerja karyawan hotel ESG.
- Metodelogi penelitan
untuk mencapai tujuan kajian penelitian, penulis mengumpulkan data melalui daftar pertanyaan kepada 85 orang karyawan atau 50 persen respoden dari jumlah populasi sebesar 170 orang karyawan di bagian house keeping hotel ESG. Di dalam memilih anggota sampel digunakan metode acak. Disamping itu digunakan teknik wawancara dan dokumentasi untuk memperkuat anallisis dalam pembahasan. Dalam kajian ini digunakan analisis kuantitatif untuk menguji hipotesis, yaitu regresi sederhana dan korelasi sederhana dengan uji hipotesis Test serta perhitungan dibantu alat komputer. Sistem skor dalam kajian ini digunakan skala 3 sedangkan untuk level of signifikan digunakan yang 5 persen.
- Hipotesis
Berdasarkan rumusan masalah, tujuan dan kerangka berpikir yang telah diuraikan di atas, maka dalam kajian ini diajukan hipotesis sebagai berikut: ada pengaruh yang signifian dan positif dari kompensasi terhadap prestasi kerja karyawan di hotel ESG.
- Hasil dan analisis
Berdasarkan hasil lapangan dari 85 responden yang berasal dari bagian house keeping hotel ESG dan dengan dibantu oleh komputer di peroleh hasil sebagai berikut :
Dari persamaan tersebut di atas dapa dijelaskan koefisien yang ditunjukan oleh persamaan regresi sederhana di atas adalah koefisien baku. Angka 1,08 menujukan bahwa dengan kenaikan skor kompensasi (X) sebesar satu simpangan baku maka prestasi kerja karyawan di house keeping horel ESG akan meningkat sebesar 1,08 simpangan bakunya. Temuan ini memberika informasi bahwa ada pengaruh kompensasi terhadap prestasi kerja karyawan di hotel ESG.
Ada pengaruh positif dan signifikan dari kompensasi terhadap prestasi kerja karyawan di hotel ESG. Besarnya pengaruh sebesar 78 persen. Artinya semakin meningkat kualitas dan kuantitas kompensasi maka akan semakin meningkat pula prestasi kerja karyawan di hotel ESG.
- Rekomendasi
Kompensasi harus memenuhi kebutuhan hidup minimum karyawan, kompensasi harus mengikat, kompensasi harus meningkatkan gairah bekerja, kompensasi harus adil, kompensasi harus bersifat statis, kompensasi harus diperhatikan
Analisis jurnal 2
- Judul : Pengaruh Kompensasi Terhadap Prestasi Kerja Pegawai Direktorat Jendral Multilateral Departemen Luar Negri RI
Pengarang : Yuli triastuti, Sri Winarso
Tahun : 2009
- Tema : kompensasi
- Latar belakang masalah :
Fenomena :
Pencapaian kinerja direktorat jendral multilateral memperlihatkan bahwa secara umum 3 sasaran strategi yang direncanakan berhasil dicapai, diantaranya adalah meningkatkan mekanisme koordinasi dan perluasan kerjasama dengan instansi pemerintah dan lembaga-lembaga non pemerintah, meningkatkan kualitas dukungan teknis administrative serta dukungan kelembagaan sumber daya manusia, meningkatkan hubungan dan kerjasama internasional, seperti hubungan bilateral.
Penelitian sebelumnya :
Menurut Leon c.Megginson (1981 : 401) faktor-faktor utama yang mempengaruhi kebijakan dan praktik kompensasi suatu organisasi adalah faktor pemerintah, penawaran, standar biaya hidup, perbandingan honor, permintaan dan ketersediaan, dan kemampuan pembayaran.Zeitz ( dalam baron & Byrne, 1994) mengatakan bahwa prestasi kerja dipengaruhi oleh dua hal utama, yaitu faktor organisasional (perusahaan) dan faktor personal.
Motivasi penelitian :
Yang melatar belakangi penulis dalam meneliti pada unit direktorat jendral multilateral adalah kompensasi yang diberikan kepada pegawai dan pengaruhnya terhadap kinerja pegawai.
- Masalah
Pemberian kompensasi terhadap para pegawai di lingkungan direktorat jendral multilateral tidak sama antara pegawai satu dengan pegawai lainya
- Tujuan penelitian
tujuan penelitian ini adalah untuk memacu motivasi kerja dan prestasi kerja
- Metodologi penelitian
Metode pengumpulan data yang penulis lakukan adalah riset kepustakaan dan riset lapangan. Variabel yang diteliti meliputi pemberian kompensasi (X) dan presatasi kerja (Y).
- Hipotesis
untuk menguji hipotesis maka digunakan teknik statistik regresi linier sederhana dan korelasi sederhana.
- Hasil dan analisis
Anilisis korelasi dilakuakan untuk melihat hubungan antara 2 variabel yang diamati. Berdasarkan persamaan tersebut maka diperoleh r hitung = 0,5999 artinya terdapat hubungan positif cukup kuat antara variabel kompensasi (X) dengan variabel prestasi (Y) pada penelitian ini.
Analisis regresi menunjukan bahwa koefisien beta untuk constat adalah 35,638 dan koefisien beta untuk variabel X adalah 0.5999, jadi persamaan regresi yang diperoleh adlah : Y = 35,638 + 0,5999X, yang artinya bahwa kompensasi yang diterima (X) memiliki pengaruh positif terhadap prestasi kerja (Y) dengan proporsi sebesar 0.599 satuan. Hal ini berarti jika nilai X mengalami kenaikan sebesar satu satuan, maka menyebabkan nilai Y meningkat juga sebesar 0.5999 satuan atau sebaliknya.
Hasil dari analisis korelasi adalah terdapat hubungan positif cukup kuat antara variabel kompensasi (X) dengan variabel (Y) pada penelitian tersebut. Hasil dari analisis regresi adalah kompensasi yang diterima (X) memilik pengaruh positif terhadap prestasi kerja (Y).
- Rekomendasi
Penulis merekomendasikan agar pejabat-pejabat yang berwenang dalam menetukan pemberian kompensasi untuk mengikuti suatu kegiatan berdasar pada tupoksi sehingga pegawai tersebut benar-benar menguasai permasalahan dalam kegiatan tersebut dan tidak terkesan bagi-bagi rejeki.
Analisis jurnal 3
- Judul : Analisis Pengaruh Kompensasi Terhadap Motivasi dan Prestasi Kerja Karyawan
Pengarang : I wayan Sukarta dan I ketut Pasek
Tahun : 2008
- Tema : Kompensasi
- Latar belakang masalah :
Fenomena
Fakta empiris memperlihatkan bahwa tidak sedikit perusahaan yang kurang memperhatikan sistem pemberian kompensasi yang memegang teguh prinsip-prinsip dasar kompensasi yang baik, hal ini bisa dilihat dengan banyaknya aksi-aksi demonstrasi serta kasus pemogokan yang dilakukan oleh para karyawan
Penelitian sebelumnya
Menurut handoko (2001) apabila karyawan merasa kompensasi yang mereka peroleh tidak memadai, maka prestasi kerja, motivasi kerja dan kepuasan kerja bisa turun secara dramatis
Motivasi penelitian
Penulis mencoba untu mengkaji sejauh mana kompensasi yang diteriam oleh karyawan akan berpengaruh terhadap motivasi kerja dan pada akhirnya akan berdampak pula kepada prestasi kerjanyaakan dilakukan pada karyawan CV. Fenna, Denpasar yang bergerak dalam industri pakaian jadi.
- Masalah
Penulis ingin mengetahui apakah ada pengaruh signifikan antara variabel kompensasi finansial dengan variabel kompensasi nonfinansial terhadap motivasi kerja dan prestasi kerja .
- Tujuan penelitian
Untuk mengetahui pengaruh antara variabel kompensasi finansial dan kompensasi nonfinansial terhadap variabel motivasi kerja dan prestasi kerja.
- Metodologi penelitian
Penelitian ini menggunakan metode survey, populasi penelitian ini adalah seluruh karyawan CV fenua yang berjumlah 363 orang karyawan, teknik pengumpulan data yang digunakan oleh penulis adalah wawancara, kuisioner, dan kepustakaan. Untuk uji validitas penulis menggunakan rumus product moment, sedangkan untuk uji realiabilitas penulis menggunakan rumus teknik alpha cronbach
- Hipotesis
Pengujian hipotesis yaitu antara variabel kompensasi finansial (X1), kompensasi nonfinansial (X2), motivasi kerja (X3), prestasi kerja (X4).
- Hasil dan analisis
Berdasarkan rekapitulasi hasil perhitungan seperti ditunjukan oleh tabe1 diatas, maka dapat disimpulkan bgahwa hipotesis yang menyatakan bahwa diduga ada pengaruh yang signifikan antara variabel kompensasi finansial dan non finansial terhadap variabel motivasi kerja dapat diterima (nilai signifakansi X1 = 0,00 dan X2 = 0,033 lebih kecil dari α = 0,05).
Berdasarkan rekapitulasi analisi jalur seperti ditunjukan pada tabel 2 diatas, menunjukan bahwa pengaruh langsung variabel kompensasi finansial (X1) terhadap prestasi kerja karyawan (X4) disebut jalur P41 adalah signifikan (nilai signifikan 0,042 < 0,05). Sedangkan pengaruh motivasi kerja (X3) terhadap prestasi kerja karyawan (X4) disebut jalur P43 adalah signifikan (nilai signifikan 0,000 <0,05). Jadi dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hipotesis yang menyataka diduga ada pengaruh langsung dan tidak langsung antara kompensasi finansial dan motivasi kerja terhadapa prstasi kerja karyawan dapat diterima.
Kompensasi finansial dan non finansial mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap motivasi kerja. Kompensasi finansial dan motivasi kerja mempunyai pengaruh langsung dan tidak langsung yang signifikan terhadap prestasi kerja karyawan. Kompensasi non finansial dan motivasi kerja mempunyai pengaruh langsung dan tidak langsung yang signifikan terhadap prestasi kerja karyawan. Kompensasi finansial memiliki efek yang lebih besar untuk meningkatkan prestasi kerja karyawan , bila dibandingkan dengan kompensasi non finansial.
- Rekomendasi
Walaupun kompensasi non finansial mempunyai efek yang lebih rendah dalam membangun motivasi kerja dan peningkatan prestasi kerja karyawan, namun hal ini harus tetap dilaksanakan dan bahkan ditingkatkan.
sumber
jurnal 1 : http://isjd.pdii.lipi.go.id/index.php/Search.html?act=tampil&id=12888&idc=28
jurnal 2 : http://isjd.pdii.lipi.go.id/index.php/Search.html?act=tampil&id=57965&idc=28
jurnal 3 : http://isjd.pdii.lipi.go.id/index.php/Search.html?act=tampil&id=63360&idc=28
NAMA : ANNAS LUKY.A
NPM : 14209267
KELAS: 3EA11
jurnal 1 : http://isjd.pdii.lipi.go.id/index.php/Search.html?act=tampil&id=12888&idc=28
jurnal 2 : http://isjd.pdii.lipi.go.id/index.php/Search.html?act=tampil&id=57965&idc=28
jurnal 3 : http://isjd.pdii.lipi.go.id/index.php/Search.html?act=tampil&id=63360&idc=28
NAMA : ANNAS LUKY.A
NPM : 14209267
KELAS: 3EA11
Tugas ini diberikan oleh Bapak Prihantoro
Tidak ada komentar:
Posting Komentar